WAY KANAN - Babinsa Koramil 427-02/ kasui Serda Yardi melaksanakan pengamanan Vaksinasi Tahap II kepada warga Kecamatan Kasui Kabupaten Way Kanan. Kegiatan pengamanan Babinsa Koramil 427-02/Kasui bertujuan untuk memastikan pelaksanan vaksinasi tahap II berjalan dengan lancar aman tidak ada kendala.
Serda Yardi juga berpesan kepada warga pada pelaksanaan vaksin tahap 2, agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5M yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci tangan di air yang Mengalir dengan Menggunakan Sabun, Mengurangi Mobilitas dan Menjauhi Kerumunan.
Sementara itu Danramil 427-02/Kasui Kapten Inf Suwito menghimbau kepada warga Kecamatan Kasui dan Kecamatan Rebang tangkas untuk tidak takut divaksin, sebab sudah banyak contohnya baik itu TNI-Polri dan juga tenaga kesehatan yang telah divaksin alhamdulillah semua dalam keadaan sehat. Sehingga diharapkan tubuh kebal terhadap Covid-19 agar kita dan keluarga bisa beraktifitas seperti biasa, dengan tetap mematuhi Prokes.
0 komentar:
Post a Comment