KAMI PRAJURIT KODIM 0427/WAY KANAN SELALU BERBUAT YANG TERBAIK, TULUS DAN IKHLAS

Monday, 20 February 2023

*Aksi Babinsa Negeri Agung Bantu Warga Yang Terdampak Banjir*

 *Aksi Babinsa Negeri Agung Bantu Warga Yang Terdampak Banjir*


*Way Kanan* (20/2) - Curah hujan yang cukup tinggi melanda Kabupaten Way kanan kemarin, mengakibatkan sungai Way Nakau dan Way Serupa meluap.



Guna membantu warganya yang terdampak banjir, Babinsa Koramil 07/Negeri Agung Pratu Watum terjun langsung mengevakuasi warganya yang terdampak banjir.


“Situasi banjir terjadi pada hari Minggu 19 Februari 2023 antara pukul 04:00 WIB, setinggi setengah kaki orang dewasa di jembatan antara Kampung SP 3 dan Kampung Bandar Kasih Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan,” ujar Danramil 07/Negeri Agung, Letda Inf Sugiono.


Lebih lanjut, Sugiono menghimbau kepada masyarakat disekitar pinggiran sungai untuk waspada akan dampak kenaikan debit air mengingat intensitas curah hujan masih tinggi terutama kepada anak-anak agar tetap senantiasa diawasi orang tua.


"Telah kita instruksikan kepada seluruh Babinsa jajaran Koramil 07/Negeri Agung untuk tetap siap dan siaga dalam mengantisipasi hujan dengan curah yang tinggi terjadi lagi, untuk saat ini kondisi banjir sudah mulai surut seiring dengan berhentinya hujan," tegasnya lagi.

0 komentar:

Post a Comment