Babinsa Koramil 427-04/Bahuga melaksanakan pengamanan penyaluran Bantuan Sosial Tunai ( BST ) dari Program Kemensos RI kepada warga terdampak Covid-19 melalui PT. Pos Indonesia bertempat di Kantor Pos Pisang Baru Kecamatan Bumi Agung Kabupaten Way Kanan, Minggu (30/08/2020).
Pembagian BST ini dihadiri oleh Kepala Kantor Pos Pisang Baru Kecamatan Bumi Agung Bapak Dwi Wahyudi, Batibung Kec. Bumi Agung Pelda Maskuri, Babinsa 427-04/Bahuga Serka Maryadi dan masyarakat Penerima Bantuan BST.
Kegiatan Babinsa Serka Maryadi bersama Bhabinkamtibmas, melakukan pengamanan pembagian BST demi terciptanya kelancaran dan tepat sasaran selama berlangsungnya kegiatan penyaluran BST kepada masyarakat.
“Pelaksanaan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari program Kemensos RI kepada warga terdampak Covid-19 yang bertempat di Kantor Pos Pisang Baru Kec. Bumi Agung kali ini diberikan kepada warga Kampung Bandar Sari, Kampung Beringin Jaya, Kampung Bukit Gemuruh, Kampung Bukit Harapan, Kampung Bumi Dana, Kampung Karya Jaya, Kampung Say Umpu dan Kampung Way Tuba.
"Dan perlu diketahui bersama bahwa untuk penerima manfaat BST dampak Covid-19 sebanyak 452 Orang, sedangkan masing-masing mendapatkan uang tunai sebesar Rp. 600.000,- (enam ratus ribu rupiah)," terangnya.
"Semoga hal itu bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak Covid-19 dan syukur alhamdulillah kegiatan dapat berjalan lancar aman dan terkendali." tutup Babinsa.
0 komentar:
Post a Comment