KAMI PRAJURIT KODIM 0427/WAY KANAN SELALU BERBUAT YANG TERBAIK, TULUS DAN IKHLAS

Monday, 24 August 2020

BABINSA KAMPUNG GEDUNG JAYA DAMPINGI PENYALURAN BLT DANA DESA TAHAP 1 DAN 2


Kodim 0427/Way Kanan — Babinsa Koramil 427-03/Blambangan Umpu untuk Kampung Gedung Jaya, Kopda Nana Eka Putra melakukan pengamanan serta pendampingan dalam Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) yang dilaksanakan Kantor Kampung Gedung Jaya, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan. Senin (24/8/2020).


Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Pj. Kepala Kampung Gedung Jaya Kec. Negeri Agung Bapak Husnila Jaya S.E, Ketua BPK Kampung Gedung Jaya Bapak Andri Ariuan, beserta Tim Relawan Covid-19 Kampung Gedung Jaya dan masyarakat yang mendapatkan bantuan.


Kopda Nana Eka Putra menyebut untuk Kampung Gedung Jaya total 29 KK terdaftar sebagai penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) yang diperuntukkan kepada masyarakat yang tidak mampu sesuai dengan permendes tahun 2020, masing masing menerima bantuan sebanyak Rp 600.000/kk (bantuan bulan juli dan agustus).


“Proses penyaluran bantuan tetap dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, yakni menggunakan masker dan menjaga jarak” ujar Kopda Nana Eka Putra.


0 komentar:

Post a Comment